Category: Siaran Pers

OJK DUKUNG PENUH TABUNGAN RUMAH TAPERA

Jakarta, 17 Oktober 2023 – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendukung penuh implementasi program BP Tapera yang meliputi program Tabungan Rumah Tapera yang disosialisasikan kepada 35 Kepala Kantor Regional OJK di seluruh Indonesia Senin (16/10) secara daring. Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK, Friderica Widyasari Dewi memberikan apresiasinya kepada BP Tapera atas perluasan akses produk yang menyasar pekerja mandiri yang unbankable. “OJK mendukung BP TAPERA sebagai lembaga bentukan pemerintah yang menyediakan pembiayaan perumahan dengan menyasar pada masyarakat khususnya yang memiliki penghasilan rendah melalui Tabungan Rumah Tapera (TRT),” ujarnya. Komisioner BP Tapera, Adi Setianto...

Read More

BP TAPERA KEMBALI LAKUKAN AKAD MASSAL RUMAH TAPERA PRINSIP SYARIAH DI ACEH

Banda Aceh, 13 Oktober 2023 – Usai melaksanakan akad massal Rumah Tapera di Palembang pada akhir September 2023 lalu, BP Tapera bersama dengan BTN Syariah kembali menyelenggarakan akad massal manfaat pembiayaan syariah untuk Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dan Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang bertempat di Perumahan Hadrah Land, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh, pada Jumat (13/10). Acara ini digelar secara hybrid dengan jumlah akad massal KPR Syariah di Aceh sebanyak 2.187 unit rumah yang terdiri dari 1.779 rumah Subsidi dan 364 rumah Non Subsidi ini diikuti oleh 33 Kantor Cabang Syariah (KCS) BTN Syariah di seluruh Indonesia. Hadir...

Read More

KOLABORASI BP TAPERA DAN FPRR MELALUI MEDIA TALKSHOW: “PERAN BP TAPERA DI DALAM EKOSISTEM PERUMAHAN”

BP Tapera hadir pada kegiatan media talkshow yang diselenggarakan oleh Forum Peduli Rumah Rakyat (FPRR) dengan tema “Peran BP Tapera di dalam ekosistem perumahan”, Sabtu (7/10) di Rumah Sarwono, Jakarta Selatan. Hadir pada kegiatan ini sebagai narasumber Komisioner BP Tapera, Adi Setianto; Pengamat Ekonom, Sunarsip sebagai narasumber, dan Jurnalis Senior, Edo Rusyanto sebagai moderator. Melalui paparannya, Sunarsip menyatakan bahwa untuk memperkuat ekosistem likuiditas murah, pemerintah telah membentuk BP Tapera. BP Tapera ini memiliki tugas menghimpun tabungan, mengelola dan memupuknya melalui berbagai instrumen investasi. Hasil dari pengelolaan dana tersebut kemudian dipergunakan untuk membiayai kebutuhan perumahan bagi pesertanya. Lebih lanjut Sunarsip...

Read More

BP TAPERA SIAP DUKUNG PEKERJA MANDIRI MILIKI RUMAH DI PROVINSI JAWA BARAT

Bandung, 5 Oktober 2023 – Memasuki triwulan akhir tahun 2023, BP Tapera semakin ekspansif dalam mengembangkan kerjasamanya dengan sejumlah institusi nirlaba hingga organisasi masyarakat dalam rangka meningkatkan penyaluran pembiayaan perumahan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Terbaru, sebagai bentuk komitmennya BP Tapera menyelenggarakan Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Program Pembiayaan Untuk Pekerja Mandiri MBR yang dilaksanakan pada Rabu (4/10) di Hotel Four Points, Bandung. Berkolaborasi dengan Bank BTN, kegiatan sosialisasi ini juga dihadiri oleh sejumlah Asosiasi Pengembang dan Pengembang perumahan subsidi yang tersebar di Provinsi Jawa Barat untuk memfasilitasi MBR kelompok Pekerja Mandiri/Informal agar dapat menerima bantuan pembiayaan perumahan melalui Program...

Read More

BP TAPERA BERSAMA BTN SYARIAH ADAKAN AKAD MASSAL PEMBIAYAAN SYARIAH RUMAH TAPERA DI PALEMBANG

Palembang, 26 September 2023 – Bertempat di Auditorium Perpustakaan Kampus B Jakabaring, Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah, Palembang, Sumatera Selatan Selasa (26/9) Gubernur Sumatera Selatan, yang diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Basyaruddin Akhmad, Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Nyayu Khodijah, Komisioner BP Tapera, Adi Setianto, Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan, Kementerian PUPR, Herry TZ, dan Direktur Konsumer Bank BTN, Hirwandi Gafar menyaksikan penandatanganan akad massal yang diikuti oleh 2.300 penerima manfaat pembiayaan syariah untuk FLPP dan Tapera. Acara ini digelar secara hybrid dimana hadir secara langsung 10 nasabah pembiayaan syariah...

Read More